“ittaqunnar walau bisyiqqo tamrotin: Jagalah diri kalian dari api neraka, meski hanya dengan bersedekah sepotong kurma”(Hadits Shahih, Riwayat Bukhari dan Muslim. Lihat Shahiihul jaami’ no. 114)

Sunday, February 12, 2023

Manfaat Kayu Manis


Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuhu,

Kali ini penulis ingin menjelaskan tentang manfaat kayu manis yang banyak mempunyai khasiat. Apa saja manfaat dari kayu manis yang mungkin sebagian kita belum mengetahuinya. Ikuti penjelasannya dibawah ini.

Kayu manis adalah rempah-rempah yang dikenal sebagai obat dan sering ditambah dalam bumbu masakan. Kayu manis berasal dari potongan batang pohon kayu manis. Bagian kulit batang pohonnya kemudian diekstraksi. Saat mengering, ia akan membentuk seperti potongan-potongan yang menggulung menjadi gulungan. Nah, itu lah yang disebut kayu manis.

Bahasa Inggris kayu manis adalah cinnamon atau dengan nama ilmiah Cinnamomum ialah jenis pohon penghasil rempah-rempah. Di dalam kamus Biologi, Cinnamomum zeylanicum Termasuk ke dalam jenis rempah-rempah yang dihasilkan dari kulit bagian dalam yang kering, yang amat beraroma, manis, dan pedas. 

Kayu manis adalah salah satu bumbu makanan tertua yang digunakan manusia. Bumbu ini digunakan di Mesir Kuno sekitar 5000 tahun yang lalu, dan disebutkan beberapa kali di dalam kitab-kitab Perjanjian Lama. Kayu manis juga secara tradisional dijadikan sebagai suplemen untuk berbagai penyakit, dengan dicampur madu, misalnya untuk pengobatan penyakit radang sendi, kulit, jantung, dan perut kembung.

Dalam jurnal berjudul 'Chemical composition and in vitro antioxidant and antibacterial activity of Heracleum transcaucasicum and Heracleum anisactis roots essential oil' oleh Muhammad Ali Torbati, dkk, aroma dan rasa khas dari kayu manis berasal dari bagian berminyak yang sangat tinggi senyawa cinnamaldehyde.


KANDUNGAN KIMIAWI

Kayu manis mengandung antioksidan yang kuat, seperti polifenol. Hal itu diungkapkan dalam jurnal Evid Based Complement Alternat Med oleh Pasupuleti Visweswara Rao dari Universiti Malaysia.

Adanya polifenol mampu melindungi tubuh dari kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh Bin Shan dkk, dari University of Hong Kong, telah membandingkan aktivitas antioksidan dari 26 rempah-rempah, dan kayu manis memenangkan kandungan tertinggi.

Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat (AS), satu sendok teh kayu manis bubuk seberat 2,6 g mengandung:

Energi: 6,42 kalori
Karbohidrat: 2,1 g
Kalsium: 26,1 miligram (mg)
Zat besi: 0,21 mg
Magnesium: 1,56 mg
Fosfor: 1,66 mg
Kalium: 11,2 mg
Vitamin A: 0,39 mikrogram

Kandungan lain yang termasuk didalam kayu manis diantaranya:  minyak atsiri eugenol, safrole, sinamaldehide, tanin, kalsium oksalat, damar, dan zat penyamak.


MANFAAT DAN KEGUNAAN

Dikutip dari laman Health Line dan Medical News Today, berikut adalah manfaat dari rebusan kayu manis untuk kesehatan:

1. Bisa Digunakan Menjadi Pengawet Alami
J Mancini-Filho dkk, dalam jurnal tentang 'Antioxidant activity of cinnamon' tahun 1998, kuatnya antioksidan polifenol rempah yang satu ini, membuat kayu manis bisa digunakan sebagai alternatif untuk pengawet makanan alami. Antioksidan dalam kayu manis memiliki efek anti-inflamasi, yang dapat membantu menurunkan risiko penyakit.

2. Membantu Melawan Virus HIV
Jaime Ribeiro Filho dkk, dari Universidade Federal da Paraíba dalam jurnalnya, rebusan kayu manis dianggap bisa membantu melawan HIV-1, jenis virus Human immunodeficiency virus (HIV) yang paling umum pada manusia. HIV merupakan virus yang secara perlahan merusak sistem kekebalan tubuh.

HIV menjadi penyebab penyakit Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS). Sebuah penelitian laboratorium yang mengamati sel yang terinfeksi HIV, menemukan bahwa kayu manis menjadi pengobatan yang paling efektif, dari semua 69 tanaman obat yang diteliti.

3. Mampu Melawan Infeksi
Kayu manis bermanfaat untuk membantu tubuh melawan infeksi dan memperbaiki kerusakan jaringan. Studi yang dilakukan Dhanushka Gunawardena dkk, dari University of Western Sydney, menunjukkan bahwa antioksidan dalam kayu manis memiliki sifat anti-inflamasi yang kuat.

4. Menurunkan Risiko Penyakit Jantung
Khasiat kayu manis juga dipercaya mampu mengurangi risiko penyakit jantung. Di mana penyakit jantung merupakan penyebab paling umum kematian di dunia.

5. Mengurangi Tekanan Darah
Pada orang dengan diabetes tipe 2, Sekitar setengah sendok teh kayu manis per hari telah terbukti memiliki efek menguntungkan pada penanda darah. Demikian yang ditulis dalam jurnal Alam Khan dkk, dari North-West Frontier Province Agricultural University.

Sejumlah penelitian pada manusia tentang kayu manis oleh Antony Q Pham dari University of California, telah mengkonfirmasi kalau efek anti-diabetes dari kayu manis, menunjukkan kalau kayu manis bisa menurunkan kadar gula darah sebesar 10-29%

6. Meningkatkan Sensitivitas terhadap Hormon Insulin
Bolin Qin dkk, dari United States Department of Agriculture dalam jurnal tahun 2010 mengungkapkan, manfaat kayu manis dapat secara dramatis mengurangi resistensi insulin. Insulin merupakan salah satu hormon yang mengatur metabolisme dan penggunaan energi.

7. Mungkin Berguna Mengobati Penyakit Alzheimer
Manfaat air rebusan kayu manis telah terbukti mampu mengobati penyakit Alzheimer dan Parkinson dalam penelitian pada hewan. Dalam jurnal yang dipublikasikan tahun 2011 National Library of Medicine, Anat Frydman-Marom dkk, dari Tel Aviv University, tikus yang menerima ekstrak mengalami penurunan fitur Alzheimer.

Jika ada penelitian lebih lanjut menegaskan keefektifannya, rebusan kayu manis mungkin berguna dalam mengembangkan terapi untuk Alzheimer. Namun, untuk penelitian kepada manusia perlu dilakukan lebih lanjut.

8. Berpotensi Mencegah Kanker
Penggunaan kayu manis telah dipelajari secara luas untuk potensi dalam pencegahan dan pengobatan kanker. Sebuah jurnal yang ditulis Shamee Bhattacharjee dkk, dari Chittaranjan National Cancer Institute, penelitian pada tikus dengan kanker usus besar, mengungkapkan kayu manis adalah aktivator ampuh enzim detoksifikasi di usus besar, yang melindungi dari pertumbuhan kanker.

9. Membantu Melawan Infeksi
Salah satu komponen aktif utama kayu manis, yaitu Cinnamaldehyde yang membantu melawan berbagai jenis infeksi. Studi yang dilakukan Linda S M Ooi dkk, dari The Chinese University of Hong Kong, minyak kayu manis telah terbukti efektif mengobati infeksi saluran pernapasan yang disebabkan oleh jamur. Kandungan Cinnamaldehyde juga bisa menghambat pertumbuhan bakteri tertentu, seperti Listeria dan Salmonella.

10. Mencegah Kerusakan Pada Gigi
Efek antimikroba dari komponen aktif kayu manis juga membantu mencegah kerusakan gigi.

11. Mengurangi Bau Mulut
Sifat anti jamur dan anti bakteri pada kandungan Cinnamaldehyde, bisa mengurangi infeksi dan membantu membantu mengurangi bau mulut.

12. Menurunkan Efek Makanan Berlemak Tinggi
Ann C. Skulas-Ray dkk, dalam The Journal of Nutrition tahun 2011, menyimpulkan bahwa diet dengan rempah-rempah antioksidan seperti kayu manis, bisa membantu mengurangi respon negatif tubuh untuk makanan berlemak tinggi. Enam orang yang mengkonsumsi makanan yang mengandung 14 g, dengan campuran rempah-rempah menunjukkan bahwa aktivitas antioksidan meningkat 13%.

13. Membantu Menyembuhkan Luka Kronis
Penelitian tahun 2015, jurnal yang ditulis oleh Bradley Duncan, dkk, mengatakan bahwa para ilmuwan telah menemukan cara untuk mengemas senyawa antimikroba dari peppermint dan kayu manis.

Senyawa itu dikemas ke dalam kapsul kecil yang dapat membunuh biofilm bakteri dan secara aktif, untuk meningkatkan penyembuhan. Dengan begitu, kayu manis menjadi bagian dari obat untuk mengobati luka yang terinfeksi.

14. Mengurangi Risiko Penyakit Kardiovaskular
Beberapa senyawa dari rebusan kayu manis, bermanfaat bagi sistem kardiovaskular. Kardiovaskular merupakan kondisi di mana adanya gangguan pada jantung dan pembuluh darah.

Reza Badalzadeh dkk, dari Tabriz University of Medical Sciences dalam jurnal yang dipublikasi laman National Library of Medicine tahun 2014, mengungkapkan tikus yang menerima pengobatan dengan kayu manis dan pelatihan aerobik, memiliki fungsi jantung yang lebih baik.

15. Mencegah Multiple Sklerosis
Ada studi yang telah menguji kayu manis untuk aktivitas melawan multiple sclerosis (MS). Kalipada Pahan dari Rush University Medical Center, dalam jurnal yang dipublikasi tahun 2015 pada National Library of Medicine, memberi tikus campuran bubuk kayu manis dan air dan menjalankan beberapa tes.

Hasilnya, kayu manis bisa memiliki efek anti-inflamasi pada sistem saraf pusat, termasuk bagian otak. Hal itu juga menunjukkan bahwa kayu manis dapat mengatur respons imun.

Selain manfaat kayu manis yang dijelaskan diatas, berbagai aplikasi kayu manis yaitu dapat dijadikan zat antimikroba, antifungi, antivirus, antioksidan, antitumor, penurun tekanan darah, kolesterol, dan memiliki senyawa rendah lemak.


CARA KONSUMSI

Kayu manis cassia adalah jenis kayu manis yang umum dijual. Kayu manis cassia mengandung kumarin, yang berasal dari Cina. Kayu manis yang mengandung kumarin akan aman dikonsumsi sekitar 7-18 miligram per sendok teh. Jika, dikonsumsi dalam dosis tinggi, hal itu dapat menyebabkan kerusakan hati. Demikian dikutip dari laman flo.health.

Ada juga jenis kayu manis ceylon berasal dari Sri Lanka yang dikenal sebagai "kayu manis sejati." Kayu manis ceylon merupakan jenis kayu manis yang paling sehat, dan harganya lebih mahal.

Berikut cara mengkonsumsi kayu manis:
  • Siapkan 1 cangkir berisi air matang sekitar 235 ml.
  • Tambahkan 1 sendok teh bubuk kayu manis sekitar 2,6 gram ke dalam air.
  • Kamu juga bisa membuat teh dari rebusan kayu manis, dengan merendam batang kayu manis dalam air mendidih selama 10-15 menit.
  • Jika sudah, aduk hingga merata dalam cangkir.
Selain diminum, cara mengkonsumsi kayu manis bisa ditambahkan dalam makanan manis atau gurih. Adapun beberapa makanan dengan tambahan kayu manis adalah sebagai berikut:
  • Kayu manis bisa dikonsumsi pada hidangan penutup (dessert) seperti di salad jeruk khas Maroko misalnya. Caranya mudah, taburan kayu manis tinggal ditaburkan saja ke irisan jeruk yang sudah dikupas dan dibersihkan.
  • Kamu bisa menaburkan sejumput bubuk kayu manis di atas oatmeal, sebagai pengganti gula.
  • Kayu manis juga bisa ditambahkan dalam adonan ke kue, seperti kue kering maupun roti.
  • Taburan kayu manis juga bisa ditambahkan pada wafel, atau untuk camilan rendah gula.


EFEK SAMPING

Dalam jangka pendek, efek samping dari kebanyakan mengkonsumsi kayu manis menyebabkan kerusakan hati dan mempengaruhi koagulasi. Mengapa? Karena kayu manis mengandung kumarin.

Kumarin ini juga berperan dalam menciptakan warfarin, yang merupakan obat pengencer darah yang umum. Jadi, jika dikonsumsi terlalu banyak ini juga memberi efek samping tersebut.

Beberapa orang juga ada yang alergi terhadap kayu manis. Nah, gejala alergi kayu manis itu, mungkin akan menyebabkan iritasi kulit dan sakit perut setiap kali dikonsumsi.

Namun, jika dikonsumsi dalam jumlah sedang, sebagai bumbu atau sebagai suplemen, kayu manis tampaknya aman bagi kebanyakan orang. Demikian penjelasan mengenai manfaat kayu manis untuk kesehatan dan kandungannya. Semoga bermanfaat.


Wassalam,
DK


Sumber:

No comments:

Post a Comment