“ittaqunnar walau bisyiqqo tamrotin: Jagalah diri kalian dari api neraka, meski hanya dengan bersedekah sepotong kurma”(Hadits Shahih, Riwayat Bukhari dan Muslim. Lihat Shahiihul jaami’ no. 114)

Thursday, July 28, 2016

Jenis-jenis Kelinci


Kelinci adalah hewan yang halal di makan bagi Umat Islam. Hal ini tertera dalam suatu hadits shahih yang menjelaskannya. Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, beliau menceritakan:


أَنْفَجْنَا أَرْنَبًا وَنَحْنُ بِمَرِّ الظَّهْرَانِ ، فَسَعَى الْقَوْمُ فَلَغَبُوا ، فَأَخَذْتُهَا فَجِئْتُ بِهَا إِلَى أَبِى طَلْحَةَ فَذَبَحَهَا ، فَبَعَثَ بِوَرِكَيْهَا – أَوْ قَالَ بِفَخِذَيْهَا – إِلَى النَّبِىِّ – صلى الله عليه وسلم – فَقَبِلَهَا

“Kami pernah berusaha menangkap kelinci di lembah Marru Zhohran. Orang-orang berusaha menangkapnya hingga mereka kelelahan. Kemudian aku berhasil menangkapnya lalu aku berikan kepada Abu Tholhah. Diapun menyembelihnya kemudian daging paha diberikan kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam. Dan beliau menerimanya.”(HR. Bukhari 5535, Muslim 1953, dan Turmudzi 1789).

Kemudian dalam hadis lain dari Muhammad bin Shafwan radhiyallahu ‘anhu, beliau mengatakan,

أَصَبْتُ أَرْنَبَيْنِ فَلَمْ أَجِدْ مَا أُذَكِّيهِمَا بِهِ فَذَكَّيْتُهُمَا بِمَرْوَةٍ، فَسَأَلْتُ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنْ ذَلِكَ فَأَمَرَنِي بِأَكْلِهِمَا

"Saya menangkap 2 kelinci, namun saya tidak mendapatkan alat untuk menyembelihnya, hingga saya bisa menyembelihnya di Marwah. Kemudian aku tanyakan hal itu kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, dan beliau menyuruhku untuk memakannya." (HR. Nasai 4313, Abu Daud 2822, Ibnu Majah 3175, dan dishahihkan al-Albani).

Cara Memelihara Kelinci. Kelinci adlaah hewan lucu yang ternyata memiliki banyak jenis. Jenis dari kelinci yang dapat dipelihara lebih dari 100 jenis dan kelinci Liar berjenis Trewelu lebih banyak lagi. Berikut ini beberapa jenis kelinci yang mungkin menarik perhatian anda untuk dipelihara di Rumah.


1. Kelinci American Chinchilla
Kelinci American Chinchilla sebenarnya merupakan keturunan dari kelinci Amerika. Chinchilla adalah nama yang diberikan kepada kelinci ini karena warnanya yang abu-abu perak. Kelinci ini merupakan kelinci dengan ukuran bdadan yakni kecil, besar dan Giant. Kelinci Amrican Chinchilla sangat trend dikalangan para peternak kelinci karena selain dapat dikonsumsi kelinci Chinchilla diambil bulunya untuk dijadikan bahan dari Fashion. Sejenis Wol dari bulu kelinci.


2. Kelinci Californian
Kelinci Californaian atau kelinci kalifornia adalah kelinci amerika yang sudah ada sejak tahun 123. Kelinci adalah kelinci hasil persilangan antara keturunan kelinci kawin silang dari Chincilla dan Himalayan kemudian dikawinkan lagi kelinci dengan Kelinci New Zealand White. Dikembangkan oleh George West Kelinci Californian kini banyak digunakan sebagai kelinci pedaging.


3. Kelinci Satin
Kelinci Satin memiliki sejarah hampir sama dengan kelinci Californian. Bobot dari kelinci ini yang mencapai 5 kg pada usia dewasa, kelinci tumbuh sebagai kelinci berbulu tebal. Karena bulunya yang tebal kelinci Satin dipelihara sebagai sumber Wol kelinci yang dipakai sebagai bahan jaket penghangat.

Ras kelinci Satin berasal dari Amerika Serikat yang merupakan jenis kelinci hias dan pedaging. Jumlah anak setiap kelahiran mampu mencapai 7-10 ekor dengan bobot 4-5 kg ketika mencapai usia diatas 8 bulan. Jenis kelinci ini mempunyai kuku dan ruas tulang kuat dengan bentuk tubuh panjang, kepala lebar serta lehernya pendek sehingga posturnya terlihat kuat. Kelinci Satin mempunyai warna bulu beragam mulai putih, hitam, coklat, kebiruan, gading, dan Californian (telinga, moncong, ekor, dan ujung kaki warnanya hitam sedangkan tubuhnya berwarna putih).


4. Kelinci Polish
Kelinci Polish berasal dari negeri kincir, Belanda. Salah satu dari galur yang paling tua, kelinci Polish sudah dikenal sejak tahun 1884. Kelinci polish lebih berat dari Nederland Dwarf dan melahirkan hingga 4 ekor anak sekaligus. Kelinci Polish mampu bertahan hingga usia 7 tahun. Ciri-ciri utama dari kelinci adalah bulu halus dengan berbagai warna dan telinga yang pendek dan runcing.


5. Kelinci Tan
Satu lagi kelinci dari Amerika yakni kelinci Tan dengan bulu yang sangat Mengkilap. Selain mengkilap, Kelinci Tan memiliki punggung Abu-Abu denagn bagian bawah dari perut kelinci Tan berwarna cokelat kemerahan. Kelinci Tan sangat jinak dan unik. Bulunya dimanfaatkan sebagai bahn pembuat Wol.


6. Kelinci Harlequin
Kelinci Harleqquin pertama kali di kenal di perancis. Kelinci memiliki berat rata-rata 2.7 hingga 3.6 kg. Seperti pada umumnya kelinci memiliki masa hidup 5 sampai dengan 7 tahun. Kelinci memiliki daya produktifitas tinggi. Kelinci Tan mampu melahirkan 6 ekor anak bahkan kandang sampa dengan 10 ekor.

Untu ras kelinci hias yang satu ini juga tidak kalah menarik. Karena kelompok jenis kelinci ini mempunyai banyak paduan warna yang begitu cantik juga menawan (warna belang-belang melingkari tubuhnya). Warna kelinci ini ditandai dengan 2 warna berbeda membelah tepoat ditengah dahi kepalanya, sehingga dia dikenal dengan kelinsi badut. Kelompok ras kelinci ini semakin banyak di cari dan di pelihara oleh para penggemar hewan peliharaan.


7. Kelinci English Spot
Kelinci Englishspot, Seperti namanya bisa ditebak kalau kelinci berasal dari negeri Ratu Elisabet. Kelinci Englishspot berbadan besar dengan bulu dasar dan totol-totol hitam, cokelat, abu-abu atau kehijauan. dilihat dari warnanya kelinci English Spot hampir sama dengan kelinci Rek totol hitam namun bulu English Spot lebih halus dan Panjang. Hal unik dari kelinci adalah pertumbuhan kukunya yang panjang sehingga pada saat memelihara kelinci ini sebaiknya memberikan kayu gelondong untuk dijadikan tempat mengasah kuku.

Seperti namanya, jenis kelinci English Spot berasal dari Inggris dan mulai dibudidayakan lebih dari satu abad yang lalu. Kelinci yang juga populer disebut English Rabbit ini awalnya adalah hasil perkawinan silang antara kelinci jenis English Lop, Flemish Giant, Angora, Himalayan, Dutch, Silver, dan Patagonian.

Kelinci English Spot mempunyai warna bulu putih dominan dengan beberapa spot warna coklat, abu-abu, juga hitam. Kelinci ini juga memiliki ciri khas garis spot berwarna coklat, abu-abu, atu hitam pada bagian punggungnya. Demikian juga bagian mata, hidung, dan telinga juga dihiasi dengan warna yang sama.


8. Kelinci Netherland Dwarf
Banyak yang menyangka kelinci Netherland Dawrf bersal dari Belanda, namun sayangnya meskipun namanya Netherland Dwarf kelinci bersadal dari Polandia (polski) tetapi banyak dikembangkan di Belanda, oleh karena nama Belanda lebih melekat pada diri kelinci ini. kelinci salah satu dari kelinci yang memiliki nilai juga sangat tinggi karena kelangkaannya


9. Kelinci Himalayan
Salah satu jenis kelinci yang sangat mahal karena tingkat produktivitasnya yang sangat rendah. Dalam seklai proses persalinan kelinci ini hanya mampu menghasilkan anak kisaran 2 sampai dengan 6 ekor anak. Ciri-ciri kelinic ini adalah bulu yang berwarna putih dengan mata yang merah. Kelinci sering gagal dalam proses perkawinan sehingga dibutuhkan keahlian khusus dalam mengawinkan kelinci ini.

Warna kelinci ini hampir serupa dengan kelinci Californian sama-sama punya warna hitam di moncong mulut dan telinga, akan tetapi harna hitam kelinci Himalayan agak keabu-abuan tidak hitam pekat seperti kelinci Californian.


10. Kelinci Lop
Kelinci adalah kelinci dengan telinga panjang yang menggantung ke bawah. Kelinci Lop sangat lucu dan merupakan kelinci favorit dari hobiis kelinci pemula. Kelinci Lop sendiri memiliki tiga jenis yakni Holand Lop, Fuzzy Lop dan Mini Lop. Kelinci sangat Lucu dan Termasuk dari Galur yang populer

Untuk jenis kelinci ini mereka memiliki Ciri khas telinga yang panjang dan jatuh. Kelompok ras kelinci ini juga memiliki hidung yang pesek dan mempunyai ukuran panjang tubuh mencapai 12 sampai 23 cm. Pada bagian warna yang mereka miliki juga cukup bervariasi.


11. Kelinci Anggora
Bisa dibilang setiap kali melihat kelinci berbulu tebal di pikiran kita muncul nama Anggora, namun sebenarnya tidak semua kelinci berbulu panjang merupakan jenis kelinci anggora, Kelinci anggora adalah kelinci yang berasal dari Ankara Turkey kemudian dikembangkan dengan baik di Inggris.

Kelinci Anggora di sukai karena bulunya yang tebal dan pertumbuah yang realtif cepat. Syarat utama dalam memelihara kelinci ini adalah memberinya makan pelet, rumput Hay, Jerami atau Rumput Thimoty yang banyak untuk membantu sistem pencernaan kelinci ini.

Berbeda dari jenis-jenis kelinci lainnya, kelinci Angora memiliki ukuran tubuh yang beragam sesuai jenisnya. Kelinci anggora yang unik yaitu ras kelinci angora inggris yang memiliki telinga unik berbeda dengan kelinci lainnya yaitu berbentuk love dan ditumbuhi bulu tebal. Ketika dewasa kelinci Angora Inggris rata-rata hanya berbobot 2,3 kg.

Sedangkan untuk kelinci angora ras yang lain biasanya telinganya berdiri tegak dengan bulu yang tebal biasa disebut Anggora Topeng (bahasa kampungnya).

Dan kelinci anggora yang paling bongsor adalah jenis angora peranakan flemish giant yang bobotnya bisa mencapai 5 kg ketika berusia dewasa.

Yang terakhir adalah Kelinci Anggora Satin dengan ciri khas bulunya berwarna kuning kecoklatan yang dipenuhi bulu tebalnya.


12. Kelinci Dutch
Kelinci Dutch adalah jenis kelinci unik dengan keadaan dan ukuran tubuh yang kecil. Bulu bagian kepala dari kelinci Dutch berbelah tengah dengan warna hitam dan putih. Berat badan kelinci hanya mencapai 2,2 kg pada usia dewasa. Kelinci Dutch berasal dari belanda dan dipopulerkan pada tahun 1864 oleh peternak Inggris. Karakter utama dari kelinci adalah jinak dan mudah Stress.


13. Kelinci Rex
Kelinci Rex dipopulerkan di Amerika sejak tahun 124 dan diambil sebagai sebagai kelinci penghasil bulu secara luas di Amerika. Pada mulanya kelinci Rex berasal dari dari kelinci Rek yang ditemukan di Perancis pada tahun 1919. Kelinci Rex termasuk kelinci Produktif dan sampai saat ini masih banyak digunakan di Indonesia sebagai kelinci Ternak.

Di dunia peternakan kelinci, ras kelinci Rex mungkin masih terdengar baru. Rex adalah kelinci dari Amerika Serikat yang dari dulu dikenal sebagai kelinci hias. Ras Rex lebih cocok diternakkan di area berhawa sejuk dengan suhu ideal 5-15 derajat celcius. Jenis kelinci Rex memiliki bobot rata-rata 3,6 kg dan mempunyai bulu halus, kuat, dan tidak mudah rontok.


14. Kelinci New Zealand White
Meskipun jenis kelinci ini bernama New Zealand White namun sebenarnya bukan berasal dari New Zealand melainkan dari Amerika. Jenis kelinci ini merupakan hasil persilangan Flemish Giant dengan bobot mencapai 5,5 kg dan bisa bertahan hidup hingga 10 tahun jika dipelihara dengan benar, kelinci ini juga banyak dijadikan kelinci potong untuk beberapa orang yang menyukai daging kelinci.

Untuk sekali kelahiran biasanya jenis kelinci New Zealand White mampu melahirkan anak 10-12 ekor. Jenis kelinci ini memiliki ciri khas bulu putih albino dan mata berwarna merah seperti kelinci lokal (kelinci Jawa).


15. Kelinci Flemish Giant
Jenis kelinci berikutnya yaitu Flemish Giant. Kelinci ini bisa mencapai bobot 22 kg meskipun rata-rata Flemish Giant dewasa bobotnya hanya 15 kg. Untuk sekarang ini cukup sulit menemukan ras Flemish Giant asli. Di sisi lain usaha peternakan kelinci jenis Flemish Giant mayoritas hanya menggunakan ras hasil silangan yang hasilnya tidak sebesar ras aslinya.

Kelinci Flemish Giant mempunyai ciri fisik tubuh yang panjang dan daun telinga lebar. Warna bulunya sendiri cukup beragam seperti hitam, putih, abu-abu cerah, biru, hitam kecoklatan, abu-abu gelap, dan flawn (cokelat kekuningan). Kelinci ini juga merupakan salah satu jenis kelinci pedaging yang dikembang-biakan karena menurut beberapa orang rasa dagingnya memiliki citra rasa tersendiri. Kasus yang banyak di alami oleh banyak orang adalah kelinci flemish giant cedera di pergelangan kakinya karena tidak mampu menompang berat tubuh mereka yang besar.


16. Kelinci Jersey Wooly
Bonnie Seeley dari High Bridge, New Jersey memperkenalkan Jersey Wooly pertama kali di tahun 1984 kepada (ARBA) Konvensi di Orlando, Florida. Hal itu diakui oleh American Rabbit Breeders Association (ARBA) pada tahun 1988. Saat ini, Jersey Wooly merupakan salah satu kelinci yang paling banyak dipamerkan di pameran lokal dan nasional di Amerika Serikat. Mereka juga terkenal sebagai hewan peliharaan yang sangat jinak.

Jersey Wooly adalah sebuah ras kelinci yang di hasilkan dari sebuah persilangan antara ras kelinci Dwarf Netherland dan ras kelinci Angora Perancis. Hasil persilangan ini mendapatkan seekor kelinci yang mungil dengan warna bulu yang menarik.Untuk ukuran berat badan dari jenis kelinci yang satu ini dapat mencapai 1,5 kg.


17. Kelinci Swedish Here
RAS kelinci ini di kembangkan pertama kali di sewedia. Kelompok satu ini merupakan jenis kelinci kecil dengan berat badan tidak lebih dari 2-3 Kg. Penampilan umum yang mereka miliki antara lain, anggun, Lembut dan tidak terlalu aktif serta aktif (seimbang).


18. Kelinci Lion head
Lionhead merupakan salah satu ras kelinci yang lebih baru dari kelinci domestik di Amerika Serikat, dan baru-baru ini kelompok kelinci tersebut telah lulus dalam Asosiasi proses presentasi Kelinci Peternak di amerika dan telah diterima dan di akui oleh American Rabbit Breeders Association (ARBA).

Demikianlah Jenis-jenis kelinci yang bisa anda pelihara masih banyak terdapat jenis kelinci yang mungkin belum masuk dalam list dari kelinci yang ada di atas, selahkan mencari ulang jenis-jenis keinci yang mungkin anda sukai sebagai hewan pelihraan yang ada di rumah.


Semoga bermanfaat,
DK