Timah pemberat (sinker) termasuk dalam salah satu peralatan mancing yang sering digunakan oleh pemancing di berbagai negara. Umumnya pemakaian timah lebih banyak digunakan pada teknik mancing dasaran, meski tidak menutup kemungkinan juga dipakai pada teknik lainnya.
Biasanya pemakaian timah harus disesuaikan dengan arus dan kondisi air pada spot target. Semakin berat dan besar timah yang digunakan, maka semakin rendah pula arus yang berdampak pada umpan yang dipakai. Timah tak hanya digunakan sebagai alat bantu pada peralatan mancing saja, namun timah juga digunakan sebagai pemberat pada alat tangkap ikan lainnya seperti, jala dan pukat.