“ittaqunnar walau bisyiqqo tamrotin: Jagalah diri kalian dari api neraka, meski hanya dengan bersedekah sepotong kurma”(Hadits Shahih, Riwayat Bukhari dan Muslim. Lihat Shahiihul jaami’ no. 114)

Thursday, March 10, 2016

Cara Mentautkan Account Adsense dan Youtube

Saat di forum-forum adsense saya banyak mendengar pertanyaan-pertanyaan dari anggota forum adsense, ternyata masih banyak yang masih kebingungan tentang bagaimana cara mengaitkan Channel youtube dengan akun adsennya. tutorial mengaitkan youtube dengan akun adsense ini untuk yang belum tahu,untuk para mastah-mastah adsense mungkin lebih jago dari saya.


Tutorial ini saya buat karena masih banyak menanyakan tentang akan hal diatas. Tidak sedikit para publisher adsense pemula,yang mendaftar adsensenya lewat youtube.kadang mereka kecolongan. Mereka pikir dengan daftar adsense lewat youtube dan dengan sudah di monetisasi saluran youtube mereka bisa menghasilkan dollar di adsense,itu tidak seperti itu teman-teman.

Walaupun iklan sudah muncul pada video anda tapi itu tidak akan menghasilkan apa-apa alias Zonkkk. Saya dulu pernah kecolongan seperti itu juga,pengunjung video-video saya banyak tapi di adsense tidak ada penghasilan alias nol/zonkk. Berharap dapat dollar atas video-video yang kita upload eh malah zonkk, Cita Citata bilang "SAKITNYA TUH DISINI", heeeee. maka dari pengalaman saya dulu-dulu saya membuatkan artikel tutorial cara mengaitkan channel youtube dengan akun adsense anda.

Berikut cara menghubungkan akun youtube anda dengan akun adsense anda :

Step 1 Login ke akun youtube anda dengan menggunakan akun google anda

Step 2 Klik pada gambar account kita dan pilih Creator Studio

Step 3 Pilih CHANNEL dan ambil Monetization

Step 4. Pada halaman monetizing, Klik pada How Will I Get Paid.

Step 5. Selanjutnya klik pada  Associate an Adsense Account.

Step 6. Akan ada bacaan : "Now you’ll be asked to be redirected to your Adsense account and take the necessary steps to link your accounts." Klik  Next.

Step 7. Klik : Use a Different or New Google Account.

Step 8. Klik on Yes, proceed to Google Account sign in.

Step 9. Klik Sign out and sign in as a different user dan login ke akun Adsense anda dengan menggunakan user id dan password akun adsense anda.

Step 10. Klik /centang pada I have read and agree.... lalu klik pada Accept association.
Step 11. Akun youtube anda sudah terhubung dengan akun adsense anda yang lama, lalu klik Next. 
Step 12. Setelah klik Next anda akan dibawa kembali ke akun youtube anda.  Silahkan login ke akun youtube agan dengan klik  Sign in.
Step 13. Di akun youtube anda, pada bagian monetizing akan ada kalimat bahwa akun youtube anda telah terhubung dengan adsense dan telah di setujui.

Selesai.

Semoga bermanfaat,
Ded Lee