“ittaqunnar walau bisyiqqo tamrotin: Jagalah diri kalian dari api neraka, meski hanya dengan bersedekah sepotong kurma”(Hadits Shahih, Riwayat Bukhari dan Muslim. Lihat Shahiihul jaami’ no. 114)

Wednesday, March 15, 2017

Bahasa Arab Dasar 3: Kalimah


Kali ini kita akan masuk tentang pembahasan Al-Kalimah, dimana Al Kalimah (kata) adalah lafaz yang mempunyai makna. Kata disini adalah semua jenis kata, baik kata dasar, kata sifat, kata kerja maupun kata benda.

A. Isim (Al Ismu)
Adalah Kata Benda yang menunjukkan atas suatu makna, dimana kata tersebut  tidak terikat dengan waktu.

Contoh:

كِتَابٌ = Buku

 بَيْتٌ = Rumah

دِيْنٌ = Agama

بَابٌ = Pintu

 أسْتَاذٌ = Ustadz

 شَجَرَةٌ = Pohon


B. Fi’il (Al Fi'lu)
Kata Kerja yang menunjukkan atas suatu makna, dimana kata tersebut terikat dengan waktu. Dimana waktu disini bisa waktu lampau, waktu sekarang atau waktu yang akan datang.

Contoh:
نَصَرَ = Menolong

 كَتَبَ = Menulis

 ضَرَبَ = Memukul

 جَلَسَ = Duduk

 قَتَلَ = Membunuh

 أَكَلَ = Makan

C. Huruf (Al Harfu)

Kata yang tidak mempunyai makna yang sempurna, kecuali setelah bersambung dengan kata yang lain (baik dengan Isim maupun dengan Fi'il).
Huruf yang dikategorikan sebagai al-kalimah adalah huruf-huruf ma’any.


Semoga bermanfaat,
DK

Sumber:
http://badaronline.com/dasar/bahasa-arab-dasar-3-kalimah.html